Panduan Review Proposal Skripsi Untuk Dosen

Berikut akan dijelaskan panduan melakukan review proposal skripsi

  1. Login melalui alamat https://pti.afs.my.id/index.php/sempropti/login . Informasi username dan password dapat dilihat pada email yang telah dikirimkan.
  2. Setelah login, maka daftar proposal yang harus direview dapat dilihat pada bagian My Assigned
  3. Klik pada salah satu nama mahasiswa / judul proposal untuk memulai proses review. Tahap 1 yaitu permohonan untuk melakukan proses review. Scroll ke bagian bawah halaman kemudian klik Accept Review, Continue to Step #2
  4. Kemudian klik Continue to Step #3 pada Reviewer Guidelines
  5. File Proposal skripsi dapat diunduh dengan melakukan klik pada nama file dibawah text Review Files
  6. Jika ada revisi pada proposal tersebut, Bapak/Ibu dapat mengisikannya pada kolom yang disediakan. Kami menyediakan beberapa kolom revisi antara lain:
    • Revisi Judul
    • Revisi Pendahuluan
    • Revisi Tinjauan Pustaka
    • Revisi Metode Penelitian
    • Revisi Daftar Pustaka
    • Kesimpulan
  7. Jika tidak ada Revisi maka kolom tersebut dapat dikosongi. Bagian yang harus diisi adalah pada Hasil Akhir. Apakah Lulus Tanpa Revisi, Lulus dengan Revisi atau Tidak Lulus
  8. Pada isian kolom Recommendation silahkan pilih dengan menyesuaikan pada Hasil Akhir. Pilih Accept Submission jika Lulus tanpa Revisi, Revision Required jika lulus dengan revisi atau Decline Submission jika tidak lulus. Kemudian klik Submit Review untuk menyelesaikan Proses Review
  9. Klik OK pada kotak persetujuan submit Review.
  10. Status review akan berubah menjadi Review Submitted, untuk kembali ke halaman awal dan melanjutkan proses review silahkan klik Submission
  11. Proses Review dapat dilanjutkan dengan memilih Nama Mahasiswa / Judul Proposal yang masih tersedia. Proposal yang sudah direview maka statusnya berubah menjadi Review Submitted
  12. Prodi PTI mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak/Ibu Dosen yang telah meluangkan waktunya untuk melakukan proses review ini.