Hobi Bermusik, Wildan Juara 1 Lomba Cover Lagu Ramadhan

Kabar gembira datang dari Wildan Deni Fahrezi mahasiswa PTI Angkatan 2019, berkat hobinya dalam bermusik ia berhasil menjadi juara 1 Musik Cover lagu Ramadhan dari Universitas Negeri Malang. Simak cerita berikut ini tentang bagaimana dia bisa menjadi juara dalam perlombaan ini


Hallo semuanyaaa, perkenalkan nama saya Wildan Deni Fahrezi dari Universitas Muhammadiyah Surakarta Prodi Pendidikan Teknik Informatika.Saya berasal dari kota Magetan tepatnya di Provinsi Jawa Timur. Pada masa pandemic ini tentunya proses belajar mengajar dan aktivitas dari berbagai kegiatan berubah drastis menjadi serba online, dari mulai proses belajar, rapat dan masih banyak lagi. Pada bulan Maret tepatnya tanggal 21 saya mendapatkan informasi mengenai Perlombaan Musik yang di adakan oleh Universitas Negeri Malang dari Fakultas Ilmu Kependidikan prodi Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah. Pastinya saya sangat tertarik untuk mengikuti Perlombaan tersebut. Karena Musik adalah hobi saya yang sangat saya tekuni sejak masuk Sekolah Menengah Pertama. Berbagai Proses di music, saya mengembangkan Musik saya sehingga sering menjalani Berbagai Konser Di berbagai kota area Jawa Timur Seperti Magetan, Solo, Ngawi, Madiun dan Ponorogo. Dan saat sekarang sedang mengembangkan untuk Proses Studio Rekaman Musik dan Label. Tentunya pada masa pandemic ini konser musik dilaksanakan secara Virtual.  Pada tanggal 21 maret – 02 April 2021 pendaftaran perlombaan Musik Cover lagu Ramadhan dari Universitas Negeri Malang sudah dibuka. Dan saya langsung mendaftar untuk mengikuti perlombaan tersebut, perlombaan tersebut dilaksanakan secara Virtual. Setelah Proses pendaftaraan Selesai, pada tanggal 04 April 2021 diadakan Technical Meeting dan diberi arahan serta penjelasan mengenai pelaksanaan dari lomba tersebut, ada berbagai ketentuan seperti tidak boleh lipsing pada saat perlombaan dan bebas untuk membuat aransemen Musiknya. Setelah technical meeting saya memulai untuk Proses pembuatan aransemen dan vidio untuk perlombaan tersebut,saya memilih untuk membuat aransemen baru dari lagu Maher Zain yang berjudul Ramadhan. Dari lagu tersebut saya membuat Kombinasi Aransemen dari Vocal dan Instrumen serta membuat melodi untuk Vocal Yang berkarakter kuat dan pengahayatan yang baik. pada Proses pembuaatan karya untuk aransemen dan vidionya dilakukan selama satu hari.  Pengumpulan Karya Vidio dilaksanakan pada Tanggal 05 April – 07 April. Dengan waktu yang cukup singkat, alhamdulillah saya bisa membuat aransemen dan mengumpulkan karya lomba tersebut dengan tepat waktu. Proses pengumpulan melalui Google Drive dan di Upload di Akun media sosial seperti Instagram dan Facebook. Setelah itu dilaksanakan Proses Penilaian Karya selama  2 hari yaitu pada tanggal 09 April – 10 April 2021. Dari perlombaan tersebut peserta yang mengikuti juga dari berbagai kota yang ada Di Jawa Timur dan berbagai Universitas Lainnya se-Provinsi Jawa Timur.  Setelah proses penilaian selesai, dilaksanakan untuk Pengumuman Lomba Musik yang dilaksanakan pada Tanggal 11 April 2021. Dan alhamdulillah setelah beberapa proses dan tahap yang telah dilakukan, saya berhasil mendapatkan Juara 1 SE-Jawa Timur.