Bersiap Hadapi Metaverse, PTI UMS Bekali Mahasiswa Dengan Implementasi VR dan AR

Program Studi Pendidikan Teknik Informatika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Surakarta menyelenggarakan kuliah umum bertajuk “Learning in Virtual Worlds: How AR and VR is Transforming Education?”.  Kuliah umum tersebut menghadirkan dua narasumber, yakni Fendi Aji Purnomo S. SI., M.Eng. yang merupakan dosen Sekolah Vokasi UNS dan Indra Haryadi selaku Chief of Executive Officer Arutala. Kegiatan dilakukan secara luring pada hari Selasa, 28 Juni 2022 di Ruang Seminar Gedung Induk Siti Walidah lt. 7

Pada kesempatan tersebut, Fendi Aji Purnomo mengenalkan berbagai implementasi VR & AR diberbagai penelitian yang sedang dikembangkan bersama mahasiswanya dan juga yang sudah dikembangkan di Indonesia. Beliau juga memaparkan bahwa Metaverse sudah banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Indra juga mengenalkan startup Arutala untuk mengenalkan teknologi VR dan AR bagi masyarakat umum. Beliau juga menjelaskan bagaimana Metaverse itu muncul dan dampak dari Metaverse itu bagi masyarakat Indonesia.

Kuliah umum PTI UMS dihadiri oleh sekitar 300 Mahasiswa PTI UMS, dosen PTI UMS, dan juga umum. Kegiatan ini dimoderatori oleh Hardika Dwi Hermawan, S.Pd., M.Sc(ITE) yang juga merupakan Dosen PTI UMS.

Beragam pertanyaan disampaikan oleh peserta, salah satunya yaitu Ilham Basir Nur Muhammad. Ilham bertanya “Bagaimana caranya agar unity yang terintegrasi dengan GPS bisa digunakan dalam teknologi navigasi untuk memudahkan evakuasi erupsi merapi bagi korban difabel. Apakah bisa menggunakan teknologi AR/VR?

Dari pertanyaan peserta tersebut, Fendi Aji Purnomo dan Indra Haryadi memberikan apresiasi kepada ilham karena sudah sejauh itu memikirkan keselamatan orang banyak. Indra menjawab pertanyaan dari peserta bahwa teknologi navigasi bisa digunakan dalam evakuasi, akan tetapi dalam evakuasi di ketinggian gunung berapi masih menjadi kendala karena teknologi tersebut harus tersambung dengan internet. Sebenarnya bagus ide atau konsep dalam penelitiannya hanya saja teknologi ini kalau digunakan dalam ketinggian masih ada beberapa kendala, “ujar Fendi”.

 

Sementara itu, Kaprodi PTI UMS, Arif Setiawan, S.T., M.Kom menyampaikan bahwa kuliah umum ini merupakan salah satu kegiatan program studi untuk memberikan gambaran, informasi, ataupun cakrawala kepada mahasiswa PTI UMS khususnya tentang peluang implementasi AR & VR dalam pendidikan dan pembelajaran. Kuliah umum ini juga diharapkan dapat memperkenalkan berbagai penelitian dan pengetahuan terkini tentang dunia Metaverse yang dihubungkan dengan dunia pendidikan dan pembelajaran kepada civitas akademika PTI UMS.